Ruang Berita & Media Video & Siniar GLEIF

Webcast GLEIF ‘Memajukan Identitas Digital dengan LEI’


  • Tanggal: 2018-12-05
  • Ditampilkan:

Cara kita bekerja telah direvolusi oleh teknologi. Otomatisasi dan digitalisasi dari banyak proses manual di dalam dan lintas organisasi telah menghasilkan banyak penghematan waktu dan biaya. Pada ekonomi digital yang semakin mengglobal ini, muncul beberapa tantangan yang cukup jelas. Salah satunya adalah memverifikasi identitas pelanggan, mitra, dan pemasok yang masih merupakan proses yang memakan waktu dan biaya.

Pada webcast Global Legal Entity Identifier Foundation (GLEIF) ini, kami menjelaskan bagaimana Pengenal Badan Hukum (LEI) dapat digunakan untuk mengatasi tantangan ini. LEI menawarkan kepada para partisipan pasar suatu pendekatan tuntas untuk mengidentifikasi badan hukum berdasarkan pada data rujukan yang terbuka, berkualitas tinggi, dan terstandar. Pengadopsian LEI secara luas oleh karena itu, berpotensi menghilangkan kompleksitas dari transaksi bisnis. Mengintegrasikan LEI ke dalam metode verifikasi badan hukum lain, termasuk solusi berdasarkan pada sertifikat digital dan teknologi blockchain, akan memungkinkan siapa pun dengan mudah menghubungkan semua catatan yang terkait dengan suatu organisasi, dan mengidentifikasi siapa yang memiliki apa.

Dengan menjadi tautan bersama, LEI akan memberikan kepastian identitas pada setiap interaksi online, sehingga memudahkan semua orang untuk berpartisipasi dalam pasar digital global.

Untuk mendapatkan gambaran detail tentang topik yang dibahas dalam webcast ini dan sumber informasi latar belakang yang terkait, klik di sini.

Unduh presentasi webcast GLEIF dalam PDF