Ruang Berita & Media Blog GLEIF

Ulasan Q2 2021: LEI dalam Angka

Data dari Laporan Bisnis Sistem LEI Global terbaru menggambarkan adopsi LEI dari Mei hingga Juli 2021


Penulis: Stephan Wolf

  • Tanggal: 2021-07-20
  • Ditampilkan:

Global LEI Foundation (GLEIF) bangga akan inisiatif transparansinya yang berkelanjutan. Yaitu pendekatan terbuka untuk menyediakan akses tak terbatas ke data LEI terbaru dari seluruh dunia dengan Laporan Bisnis Sistem LEI Kuartalan, yang tersedia untuk umum secara gratis. Melalui seri blog 'LEI dalam Angka' ini, GLEIF bertujuan untuk menyoroti data utama dari laporan terbaru, menjelaskan tren dan keberhasilan pembuatan profil dari peluncuran LEI global.

Laporan terbaru, yang mencakup Q2 2021, menunjukkan bahwa 58.000 LEI baru diterbitkan secara global selama periode tersebut. Penerbitan sedikit lebih rendah dari kuartal sebelumnya (68.000 diterbitkan di Q1), tetapi tren ini cukup umum selama kuartal kedua tahun ini, karena dunia bergerak ke bulan-bulan musim panas yang lebih lambat. Gambaran keseluruhan sangat menggembirakan; pada Q2 2021, total penerbitan LEI tumbuh sebesar 3,3% dan jumlah total LEI aktif sekarang mencapai 1,82 juta.

Untuk ringkasan lebih lanjut mengenai data kuartal terakhir, infografis di bawah ini berisi statistik utama dari Q2 2021.

Untuk pertama kalinya, Turki muncul sebagai pasar dengan pertumbuhan terbesar di Q2, dengan tingkat pertumbuhan yang mengesankan sebesar 22,9%. Ini adalah salah satu tingkat pertumbuhan tertinggi yang terlihat tahun ini. Hal ini sebagian besar didorong oleh tenggat waktu regional untuk memetakan LEI ke nomor identifikasi sekuritas internasional lama, sejalan dengan inisiatif bersama dari Asosiasi Badan Penomoran Nasional dan GLEIF. Selain itu, Islandia berhasil menggandakan tingkat pertumbuhan kuartalannya bila dibandingkan dengan kuartal sebelumnya (19% pada Q2, naik dari 9,2% di Q1).

Meskipun tetap tinggi secara keseluruhan, tetapi terdapat penurunan nominal dalam tingkat pembaruan di yurisdiksi UE dan non-UE sepanjang kuartal terakhir (64,3% turun dari 66%). Sejalan dengan fluktuasi dalam penerbitan dan pertumbuhan, merupakan hal normal jika tingkat pembaruan bervariasi dari kuartal ke kuartal. GLEIF menganjurkan agar perpanjangan LEI menjadi wajib setiap kali penerbitan LEI diwajibkan. Pencegahan kredensial kedaluwarsa dengan perpanjangan LEI yang proaktif setiap tahun memastikan bahwa Indeks LEI Global terus memberikan data yang paling akurat dan terkini. Ini menguntungkan seluruh ekosistem dan semua pengguna data LEI, yang mengandalkan keakuratannya untuk membuat keputusan bisnis yang berwawasan dengan percaya diri.

Untuk laporan lengkap yang mencakup perincian lebih lanjut tentang status penerbitan LEI dan potensi pertumbuhan, tingkat persaingan antarorganisasi penerbit LEI di Sistem LEI Global, dan data rujukan Level 1 dan 2, silakan kunjungi halaman Laporan Bisnis Sistem LEI Global.

Jika Anda tertarik untuk meninjau data LEI harian terbaru, Dasbor Statistik Sistem LEI Global kami berisi statistik harian tentang jumlah total dan jumlah aktif LEI yang diterbitkan. Fitur ini sekarang memungkinkan pengguna mana pun untuk meninjau data historis menurut geografi, meningkatkan transparansi pada keseluruhan kemajuan LEI.

Untuk perincian lebih lanjut, atau untuk mengakses data historis, silakan kunjungi Arsip Laporan Bisnis Sistem LEI Global. Kami berharap dapat menyampaikan informasi tentang kemajuan kami setiap kuartal sambil terus mendorong adopsi LEI pada tahun 2021.

Jika Anda ingin berkomentar di sebuah postingan di blog, harap kunjungi fungsi blog situs web GLEIF yang berbahasa Inggris untuk mengirimkan komentar Anda. Harap berikan nama depan dan nama belakang Anda. Nama Anda akan muncul di samping komentar Anda. Alamat email tidak akan dimuat. Harap diingat bahwa dengan mengakses atau berkontribusi di ruang diskusi, berarti Anda bersedia mematuhi persyaratan Kebijakan Blogging GLEIF, jadi harap dibaca dengan teliti.



Baca semua posting Blog GLEIF sebelumnya >
Tentang penulis:

Stephan Wolf pernah menjabat CEO dari Global Legal Entity Identifier Foundation (GLEIF) (2014 - 2024). Sejak Maret 2024, ia pernah memimpin Dewan Penasihat Industri (IAB) Kamar Dagang Internasional (ICC) untuk Inisiatif Standar Digital, platform global untuk penyelarasan, adopsi, dan keterlibatan standar perdagangan digital. Sebelum diangkat menjadi Ketua, beliau menjabat sebagai Wakil Ketua IAB sejak tahun 2023. Pada tahun yang sama, beliau terpilih menjadi anggota Dewan Kamar Dagang Internasional (ICC) Jerman.

Antara Januari 2017 dan Juni 2020, Tn. Wolf merupakan Wakil Penyelenggara dari Organisasi Internasional untuk Komite Teknis Standardisasi 68 Grup Penasihat Teknis FinTech (ISO TC 68 FinTech TAG). Pada Januari 2017, Wolf dianugerahi penghargaan sebagai salah satu dari Top 100 Leaders in Identity oleh One World Identity. Ia memiliki pengalaman luas dalam menyusun operasi data serta strategi implementasi global. Ia telah memimpin pengembangan strategi bisnis utama dan pengembangan produk sepanjang masa kariernya. Wolf ikut mendirikan IS Innovative Software GmbH pada tahun 1989 dan awalnya bekerja sebagai direktur utamanya. Selanjutnya ia ditunjuk sebagai juru bicara untuk dewan eksekutif perusahaan penerusnya, yaitu IS.Teledata AG. Perusahaan ini akhirnya menjadi bagian dari Interactive Data Corporation, dengan Stephan Wolf memegang jabatan sebagai CTO. Wolf adalah seorang sarjana administrasi bisnis dari Universitas J. W. Goethe, Frankfurt am Main.


Tag untuk artikel ini:
Laporan Bisnis Sistem LEI Global, Indeks LEI Global, Global Legal Entity Identifier Foundation (GLEIF), Penerbit LEI (Satuan Operator Lokal - LOU), Perpanjangan LEI, Data Terbuka, Manajemen Data, Level 1 / Data Kartu Bisnis (Siapa adalah Siapa), Level 2 / Data Hubungan (Siapa yang Memiliki Apa)